Release Pembekalan Wisuda dengan Tema “Rise and Shine : Strategis for Early Career Growth” 13-14 Juni 2023

Diposting Oleh | Juni 27, 2023 | Berita & Kegiatan

Departemen Alumni & Career Center bekerjasama dengan panitia wisuda melaksanakan kegiatan pembekalan wisuda pada tanggal 13 – 14 Juni 2023. Kegiatan ini berlangsung di The UBM Grand Auditorium, lantai 8, Kampus Ancol, dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan 11.30 dan dilanjutkan dengan Job Fair yang dilaksanakan di The UBM Hall. Tema yang diangkat dalam kegiatan ini yaitu “Rise and Shine: Strategies for Early Career Growth”.

Kegiatan dibuka dengan kata sambutan dari Ibu Dr.Li Murniati S.Pd.,M.Hum selaku Senior Manager Kemahasiswaan dan Alumni. 

Pada hari pertama tanggal 13 Juni 2023, kegiatan ini diisi dengan pemaparan materi oleh 3 narasumber dan sub-tema yang berbeda. Pada sesi pemaparan materi di sub-tema 1 dan 2, narasumber ditemani oleh moderator yaitu Ibu Virgitta Septyana S.I.Kom.,M.Si. 

Sub-tema pertama yaitu “Defining Your Path to Success” yang dibawakan oleh Ibu Sumia selaku Chief Human Capital & Operation Officer at PT. Bank KEB Hana Indonesia dan tim yang memaparkan mengenai definisi kesuksesan karir. Selain itu Ibu Sumia dan tim juga berbagi bagaimana langkahnya seperti pertama menentukan prioritas, usahakan diri kita dikelilingi orang yang memberikan energi positif, pelajari hal baru agar mindset kita berkembang, jangan membatasi diri dan terakhir tunjukan bagaimana antusiasme kita dalam mempelajari hal-hal tersebut. Setelah pemaparan materi dan sesi Q&A, Universitas Bunda Mulia memberikan Token of Appreciation yang diberikan oleh Ibu Dr.Li Murniati S.Pd.,M.Hum selaku Senior Manager Kemahasiswaan dan Alumni kepada Ibu Sumia. 

Sub-tema kedua “Identifying and Pursuing Your Passion” yang dibawakan oleh Bapak Jerry Yanto selaku Chief Executive Officer at PT. Astha Dian Manunggal serta beliau juga salah satu Alumni dari Program Studi Manajemen (2007). Pak Jerry berbagi bagaimana kita mengidentifikasi dan mengejar passion yang ada di diri kita. Setelah sesi pemaparan materi selesai dilanjutkan dengan Q&A dengan peserta dan dilanjutkan dengan pemberian Token of Appreciation yang diberikan oleh Ibu Yenli Megawati S.E.,M.M ke Bapak Jerry Yanto.

Sebelum melanjutkan ke sesi selanjutnya, ada perform dari salah satu unit kegiatan mahasiswa Tari Tradisional. Tarian tradisional yang kemas secara modern membuat penonton lainnya tersekima melihat kemampuan yang mahasiswa UBM miliki. 

Sub-tema ketiga “How Your Higher Education Gives More Career Opportunities” yang dibawakan oleh Ibu Dr.Lasmery R.M Girsang S.Ip., M.Si selaku Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi, Universitas Bunda Mulia bersama dengan tim Pascasarjana. Di sesi ini Ibu Lasmery menjelaskan bagaimana pendidikan kita menunjang karir untuk masa depan kita. Setelah itu dilanjutkan dengan penjelasan mengenai program pascasarjana di Universitas Bunda Mulia. Dan diakhiri dengan memberikan Token of Appreciation yang diberikan oleh Ibu Regina Dewi Hanifah SST.Par.,M.Par selaku Manager Alumni & Career Center kepada Ibu Dr.Lasmery R.M Girsang S.Ip., M.Si selaku narasumber. 

Setelah itu dilanjutkan dengan sesi dari Alumni & Career Center Universitas Bunda Mulia yang dibawakan oleh Ibu Regina Dewi Hanifah SST.Par.,M.Par selaku Manager Alumni & Career Center. Ibu Regina menjelaskan fasilitas yang ada di Departemen Alumni & Career Center guna mempermudah mahasiswa aktif dan alumni untuk mendapatkan lowongan pekerjaan, pengisian tracer study,  dan fasilitas lainnya. Kegiatan ditutup dengan ucapan terimakasih kepada narasumber, moderator, sponsor dan peserta yang sudah hadir pada kegiatan pembekalan dan dilanjutkan dengan gladi bersih wisuda bersama tim panitia wisuda yang akan dilaksanakan minggu depan di 20-21 Juni 2023. Besar harapan dengan kegiatan ini, calon alumni Universitas Bunda Mulia sudah siap untuk terjun ke industri dan memiliki passion serta peta karir yang lebih jelas.

Di hari kedua, tanggal 14 Juni 2023 dengan tema dan sub-tema yang sama dengan narasumber yang berbeda. Dibuka dengan kata sambutan dari Dr.Li Murniati S.Pd.,M.Hum selaku Senior Manager Kemahasiswaan dan Alumni. Ibu Murniati juga menjadi n=moderator pada hari kedua, yang memoderatori Bapak Patrick Legrand selaku Area General Manager at Ascott International Management dan Ibu Larissa Wiratno selaku Art Director at Mangkokku yang dimana Larissa juga adalah salah satu alumni dari Program Studi Desain Komunikasi Visual (2010). 

914 kali dilihat, 3 hari ini